Banner ?? Cekidot !!!




Pengertian
Banner adalah sarana komunikasi satu arah dalam bentuk gambar, tulisan, dan warna yang disusun agar dapat menyampaikan pesan tertentu. Banner biasa dibuat untuk mempromosikan barang atau jasa, menginformasikan sesuatu, dan propaganda. Syarat banner agar dilihat adalah :
1. Banner harus menarik
2. Simple
3. Warna mencolok.
Ada beberapa tahapan dalam teknik pembuatan banner (Edy, bahan ajar teknik pembuatan poster 2010) :
1. Komposisi
· Kesesuaian jarak
Kesesuaian jarak antara gambar dengan tulisan atau antara gambar dan tulisan dengan garis tepi.
· Layout
Layout adalah gambar latar atau background pada banner. Layout harus dibuat menarik dan kontras dengan isi banner tersebut.
· Letak gambar dan tulisan.
Letak gambar tidak boleh terpisah (terpencar), maksudnya letakkan tulisan dekat gambar yang hendak dijelaskan.
2. Penekanan
· Perbandingan ukuran fokus minimal 30 % areal banner
· Latar kontras dengan tulisan dan gambar
· Perbedaan warna yang mencolok
· Perbedaan jenis, ukuran, dan warna huruf
3. Alur
Sistematis / mengarahkan “mata pembaca”. Maksudnya dalam pembuatan banner harus runtut susunannya (dari atas ke bawah atau sebaliknya), sehingga saat banner dilihat tidak memusingkan.
4. Kesatuan
Banner harus memiliki kesatuan agar tidak terlihat terpisah sehingga berkesan ada dua buah banner. Kesatuan bisa diberi dengan menambahkan garis frame dengan warna yang sama, atau dengan warna layout yang sama.


5. Penampakan/kesan
Banner yang dibuat diharapkan memiliki kesan kepada pembacanya. Agar dia mau melakukan hal yang ditulis dalam banner tersebut.

Design Banner yang kami buat memiliki tema World Class City dengan judul “Semarang Bermimpi”. Dalam banner kami terdapat landmark kota Semarang yaitu Tugu Muda dan Lawang Sewu yang sedang tertidur, dan sedang bermimpi ingin menjadi salah satu kota bertaraf internasional. Contohnya adalah kota Singapura. Dan terdapat tulisan “ Sampai kapan kau tidur ? Dan hanya bermimpi !!!”.
Dalam banner ini diharapkan dapat menyampaikan pesan bahwa kota Semarang itu memiliki potensi untuk menjadi salah satu kota bertaraf internasional (World Class City). Selain itu agar dapat menggugah warga kota Semarang pada umumnya dan pemerintah kota Semarang khususnya, untuk bersama-sama membangun kota Semarang menjadi salah satu kota bertaraf internasional. Dan kota yang kami jadikan acuan atau contoh adalah kota Singapura, karena kota Singapura merupakan salah satu kota bertaraf internasional. Hal tersebut dapat dilihat dari bangunan-bangunan infrastrukturnya yang sudah memadai, lingkungan yang bersih, dan penduduknya yang disiplin.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Banner ?? Cekidot !!!"

Posting Komentar